Cara Transfer Pulsa Sesama 3 (Tri) terbaru 2019, Mudah Banget

Cara Transfer Pulsa 3 Tri - Sebagai pengguna ponsel tentu dalam keseharian kita pasti membutuhkan pulsa atau kouta sebagai sarana penghubung atau dengan kata lain sebagai media penyambung akses untuk kita bisa berkomunikasi dengan orang lain.

Sebuah Ponsel tanpa adanya Pulsa atau kouta  tentu tidak akan bisa berkomunikasi baik itu Sms, telepon maupun akses menuju internet, terkecuali kita sebelumnya telah mendapatkan layanan gratis seperi WI-FI dan lain lain. 

Dan apabila kita sedang kehabisan pulsa dan sangat membutuhkan pulsa maupun paket internet tetapi kita tidak mempunyai uang sepeserpun maka cara terbaik yang bisa kita gunakan adalah meminjam atau meminta pulsa kepada teman, dan pada artikel kali ini saya akan memberikan sebuah tutorial "Cara Transfer Pulsa 3 Tri"  karena berhubung pengguna Provider ini cukup lumayan banyak.


Cara Transfer Pulsa Sesama 3 (Tri)


Terdapat dua cara mengenai Cara Transfer Pulsa Tri ini, yaitu via Kode USSD ataupun Via Aplikasi Bima+, biasanya untuk 4 kali transfer pertama kita tidak akan dikenakan biaya namun setelah lebih  dari itu kita akan dikenakan biaya admin sebesar Rp. 400,-dan minimal saldo pulsa si pengirim tidak kurang dari Rp.5000, Kita Bisa mentransfer pulsa kita minimal Rp.1000,- dan maksimal Rp. 200.000,-.


Cara Transfer Pulsa 3 via USSD.

  • Buka Ponsel kita dan Tekan Kode Dial *323#  seperti gambar dibawah ini.

Baca Juga

  • Selanjutnya terdapat dua Pilihan Apakah kita akan mengirim pulsa ataupun mengirim paket Internet (kouta), dan kita ketikan Nomor Tri yang akan kita transfer.
















  • Kemudian Kita  masukan Nominal Pulsa yang akan kita transferkan min Rp. 1000 dan sisa pulsa min Rp. 5000.

  • Maka secara Otomatis pun pulsa akan masuk atau terkirim, seperti gambar dibawah ini.



  Cara Transfer Pulsa 3 via Aplikasi Bima+.

  • Pertama kita buka terlebih dahulu Aplikasinya (jika belum terpasang maka bisa diInstall Terlebih dahulu), dan pilih menu "Isi Ulang" seperti gambar dibawah ini.

  • Kita Pilih Nominal Pulsa dan Nomor yang akan kita Kirim Pulsa nya dan untuk pembayarannya bisa melalui Kartu Debit, E-pay Bri, maka secara otomatis pulsa pun akan terkirim.
  • Untuk saat ini Provider 3 Tri belum bisa menyediakan Transfer Pulsa kepada Operator Lain.
 Cukup Mudah bukan Cara atau Langkah-langkah Transfer Pulsa sesama 3 Tri, dan jangan lupa setelah Transfer tadi nanti kita minta bayaran atau imbalan atas pulsa yang kita kirim tadi atau jika mau ikhlaskan juga gak papa, oke cukup sekian apabila ada kesalahan mohon dimaklumi :).

Artikel Terkait

Belum ada Komentar untuk "Cara Transfer Pulsa Sesama 3 (Tri) terbaru 2019, Mudah Banget"

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel