Penyebab Rezeki Terasa Seret yang Mungkin Sering kita Abaikan

Penyebab Rezeki Terasa Seret - Assalamualaikum Segala Ujian dan cobaan Sering kali menerpa kita dalam kehidupan sehari hari namun dibalik itu semua ada hikmah yang bisa kita ambil untuk kita pelajari agar kehidupan kita lebih baik dan bermanfaat bagi sesama.

Salah satu hal ujian yang sering kita keluhkan adalah tentang Seretnya Rezeki hal ini mengingat banyak orang yang mengeluh kenapa karirnya tidak berkembang, usahanya bangkrut, bahkan dipecat dari tempat kerja dan sebagainya  Naudzubillah min dalik.

Banyak hal bisa menjadi Sebab  Rezeki kita terasa Seret padahal kita sudah berusaha semaksimal mungkin namun hasilnya tetap saja nihil, namun semoga pada artikel ini kita bisa sama-sama belajar agar kita dapat menghindari hal - hal Penyebab Rezeki Terasa Seret.

Penyebab Rezeki Terasa Seret yang Sering kita Abaikan

Penyebab Rezeki Terasa Seret

Dan berikut ada beberapa hal yang akan diulas mengenai mengapa Rezeki kita terasa Seret atau sulit yang mungkin ada juga sebagian hal tersebut yang sering kita lakukan atau kita perbuat tanpa kita menyadarinya.

  • Kurang Bersyukur
Seringkali kita lupa ketika mendapat banyak rezeki kita sering mengabaikan untuk Bersyukur pada Allah Swt, Selalu berfikir rezeki kita selalu kurang dengan selalu mengeluh sesungguhnya jika kita bersyukur niscaya Allah akan melipat gandakan rezeki kita Allah Swt berfirman :

 
 " Sesungguhnya jika kamu bersyukur, niscaya aku akan menambah (nikmat)  kepadamu, tetapi jika kamu mengingkari (nikmat-ku) maka pasti azabku sangat pedih" (Qs. Ibrahim /14:7)


  • Sering Melakukan maksiat
Salah satu penyebab seretnya rezeki berikutnya adalah kita sering melakukan maksiat, seringkali kita mengabaikan hal hal yang bersifat tidak baik namun kita kadang melakukanya baik disengaja maupun tidak dan tentu karena perbuatan ini lah Allah akan memberi peringatan agar kita kembali pada jalan yang benar Rasulullah Saw bersabda :


"Sesungguhnya Seorang Hamba terhalang dari rezeki sebab dosa yang ia kerjakan". (HR. Ahmad & Ibnu Majah)



  • Sering Berburuk Sangka dan Dengki
Seringkali kita merasa Dengki dan berburuk sangka atas kesuksean seseorang kita sering mengumpat dengan menggunjing orang tersebut dibelakang sehingga hati kita menjadi kotor tak senang bila orang lain mendapat rezeki , Allah berfirman :

"Hai Orang orang yang beriman, Jauhilah kebanyakan dari Prasangka, sesungguhnya sebagian dari Prasangka itu dosa dan janganlah kamu mencari-cari kesalahan orang lain dan janganlah sebagian kamu mempergunjingkan sebagian yang lain.." (Qs. Al-hujurat :12)


  • Kurang Bersedekah dan Beramal baik
Kadang ketika kita sedang mendapat rezeki lebih kita lupa bahwa ada hak orang lain juga dalam rezeki kita sehingga kita lupa atau enggan untuk bersedekah, Sesungguhnya dengan sedekah dengan seseorang akan dilancarkan rezekinya izin Allah, Rasulullah bersabda :


" Tidaklah kalian semua diberi  pertolongan dan diberikan Rezeki melainkan karena orang-orang lemah diantara kalian" (HR. Al-bukhori)


  • Melupakan Ridho Orang tua
Terkadang ketika kita sedang sibuk bekerja kita sering mengabaikan orang tua,  kita sibuk dengan urusan sendiri, usahakan ketika kita sedang dalam kondisi sesibuk apapun kita harus tetap bersilaturahmi dengan orang tua mintalah doanya karena doa orang tua kita yang paling manjur, Rasulullah bersabda :


“Ridha Allah tergantung pada ridha orang tua dan murka Allah tergantung pada murka orang tua” (Hasan. at-Tirmidzi : 1899,  HR. al-Hakim : 7249, ath-Thabrani dalam al-Mu’jam al-Kabiir : 14368, al-Bazzar : 2394)


  • Kurang Berdo'a
Sangat disayang kan bila kita hanya fokus untuk bekerja dan berusaha namun kita lupa untuk berdo'a, padahal do'a adalah bentuk kita berkomunikasi dengan sang maha pencipta yaitu Allah Swt, Usaha tanpa do'a adalah kesembongan dan do'a tanpa usaha adalah kesia-sia an , jadi selayaknya kita menyeimbangkan keduanya agar kita mendapat apa yang kita inginkan, Allah berfirman :

"Berdo'alah kepada-ku, niscaya akan kuperkenankan kepadamu, sesungguhnya orang-rang yang menyombongkan diri dari menyembah-ku akan masuk ke dalam neraka jahanam dalam keadaan hina dina" (Qs. Ghafir :60)


Kadang  kita sering melakukan segala cara untuk mencapai sutau tujuan padahal dengan cara itu justru bukan keberkahan yang didapat namun justru semakin seret rezeki kita, dan juga  terlalu sombong dan angkuh dengan hanya teralu fokus untuk bekerja hingga akhirnya kita lupa dengan keagungan sang pencipta kita lupa berdo'a untuk meminta ampun kepadanya, dan juga kita sering melakukan kemaksiatan yang hanya akan menjerumuskan kita pada lembah dosa,


Itulah beberapa hal yang dapat menjadi Sebab penghambat Rezeki kita sebenarnya masih banyak hal hal lain yang bisa kita bahas pada artikel ini, namun karena keterbatasan ilmu yang penulis miliki sekiranya cukup sampai disini, jika ada hal yang kurang atau ingin disampaikan silahkan tulis di kolom komentar :)


2 Komentar untuk "Penyebab Rezeki Terasa Seret yang Mungkin Sering kita Abaikan"

Unknown mengatakan...

Bagus.. Smoga lancar dn bisa menginspirasi banyak orang..
Masih ada typo di beberapa artikel..

Mas Dida mengatakan...

makasih masukannya. :)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel