Yang Harus dihindari Ketika Sedang Ngecas Smartphone, Kamu Harus Tahu

Masdida.com - Didalam setiap Smartphone terdapat sebuah baterai yang berfungsi sebagai penyimpan daya dan menyalurkannya keseluruh komponen-komponen smartphone kita, Peran Battery ini sangatlah vital karena tidak mungkin sebuah smartphone dapat menyala atau hidup tanpa adanya sebuah battery.

Penggunaan yang terus menerus selama beberapa jam akan membuat battery smartphone kita kehabisan daya atau drop, maka untuk memulihkan daya tersebut batery membutuhkan pengisian daya dalam jangka waktu tertentu atau dalam istilah kita biasa disebut Charging atau Nge-Cas.

Dan faktanya sebuah battery pada smartphone itu sangatlah rentan dengan kerusakan, ada banyak hal yang mengakibatkan kerusakan yang bisa saja terjadi pada battery atau bahkan smartphone kita baik itu kesalahan yang disengaja atau kesalahan yang mungkin tidak kita ketahui sebelumnya seperti cara ngecas Smartphone yang baik dan benar.

Hal yang Harus Kita dihindari Ketika Sedang Ngecas Smartphone


Hal yang Harus Kita dihindari Ketika Sedang Ngecas Smartphone
Image by Mahesh Patel on Pixabay
Maka untuk menghindari hal-hal yang tidak kita inginkan pada smartphone kita maka kita juga diharuskan untuk menjaga dan merawat smartphone kita agar tetap awet dan pastinya bisa tetap dipakai walaupun sudah lama kita miliki.


1. Memakai Charger Abal-abal atau KW

Dalam memilih barang kita memang sangat tidak dianjurkan untuk membeli atau bahkan memakai barang barang terutama barang eletronik KW atau yang Abal-Abal, Karena kita tahu bahwa sanya barang kw ataupun yang abal-abal dapat dipastikan memiliki kualitas yang kurang begitu bagus.

Maka saran dari saya adalah kita sangat tidak anjurkan untuk menggunakan barang eletronik seperti Smartphone, Charger dan sebagainya yang merupakan produk KW atau produk abal-abal karena produk tersebut sudah dipastikan cepat rusak atau bahkan bisa merusak barang lainnya.

2. Ditinggal Tidur Semalaman

Men-Charge Smartphone memang membutuhkan waktu yang cukup lama dan akan sangat membosankan apabila kita menunggunya, maka hal yang sering kita lakukan adalah membiarkan smartphone kita  di Charger dalam waktu yang cukup lama seperti ditinggal tidur semalaman.

Hal ini masih menjadi perdebatan ada pihak yang pro dan juga ada juga yang kontra, mereka yang pro memperbolehkan men-charge semalaman karena mereka beranggapan bahwa semua smartphone saat ini sudah memiliki sistem Charging yang akan berhenti ketika baterau sudah penuh.

dan mereka yang kontra adalam mereka yang bernaggapab bahwa walaupun smartphone sudah memiliki fitur tersebut namun tetap saja bahaya akan ditimbulkan bisa berbahaya, Maka saran dari saya adalah untuk tidak mencharge smartpone dalam jangkan waku yang lama seperti semalaman.

3. NgeCharge Sambil bermain Game

Seperti yang kita ketahui bahwa Gaming merupakan salah satu aktifitas yang sangat menguras daya baterai kita, dan bermain game sambil ngecas tentu sangat direkomendasikan jika tetap terus menerus melakukan Ngecas sambil bermain game maka bersiap-siaplah Daya atau umur baterai Smartphone kamu jadi lebih pendek atau bahkan rusak.

4. Ngecas Tetapi Tidak sampai Penuh

Ketika dalam keadaan mendesak tentu kita sering yang namanya melepas Smartphone saat sedang dicharger dan juga sering membiarkan battery dalam keadaan seadanya, mengisi baterai yang tanggung dan terpotong-potong ini sanat tidak direkomendasikan karena hal tersebut hanya akan memperpendek umur baterai kita.

Maka hal yang harus kita lakukan guna menghindari hal itu terjadi maka persiapkanlah atau Charge smartphone kita hingga penuh terlebih dahulu.

5. Sering Membiarkan Baterai Hingga 0%

Jika kita sedang memakai smartphone kita maka usahakanlah bila ada peringatan untuk segera Mencharge maka segeralah untuk menchargernya, jangan sampai kita lupa hingga membiarkannya lowbet hinga 0 %, Batas minimal untuk segera Mencharger adalah 20% dan biasanya akan muncul peringatan.
Membiarkan Battery hingga 0 % akan membuat umur Baterai smartphone kita pendek, karena baterai akan bekerja lebih keras ketika dicharger nanti.

6. Berlebihan dalam Mencharge Smartphone

Berlebihan Ngecas Smartphone dalam Poin ini berbeda dengan poin sebelumnya, berlebihan Ngecas disini yang saya maksud adalah kita suka ngecas kapan saja padahal baterai masih dalam keadaan cukup, misal ketika baterai masih cukup banyak contoh 50 % maka janganlah buru-buru untuk menchargernya.

Membiarkan baterai habis hingga 0% dan mencharger ketika masih dalam keadaan penuh juga tidak baik bagi kelangusngan hidup Batterai atau smartphone kita.

7. Berlebihan Memakai Power Bank

Memakai Powebank untuk mecharger daya Baterai merupakan hal yang sering kita lakukan terutama ketika kita sedang pergi jauh atau dalam perjalanan, namun memakai powerbank secara berlebihan adalah merupakan salah satu penyebab umur baterai atau kerusakan cepat terjadi.
Pasalnya Daya atau arus yang diberikan oleh powerbank tidak lah cukup baik atau pas untuk semua jenis smartphone, maka saran dari saya pergunakanlah powerbank ketika kita benar-benar genting saja.

8. Memakai Aplikasi Baterai

Sebagai pengguna smartphone  tentu kita dihadapkan dengan berbagai macam apliasi termasuk aplikasi Baterai atau pengatur baterai yang katanya guna menghemat baterai dan memperpanjang umur baterai.

Tetapi bagi saya semua aplikasi baterai tersebut tidak memberikan banyak keuntungan dan bahkan memiliki resiko atau berdampak buruk bagi baterai itu sendiri, dan aplikasi baterai tersebut juga membutuhkan daya baterai ekstra yang dengan kata lain sama saja menguras baterai.

Kesimpulan 
Hampir Semua orang saat ini pasti memiliki  Smartphone canggih yang selalu dibawa kemanapun dan kapanpun, hal ini wajar karena saat ini kita hidup dizaman yang sangat maju dan canggih dimana segala sesuatu baik itu inforomasi dan lain-lain dapat dengan mudah diraih atau didapat hanya dengan membuka smartphone kita.

Maka agar kita tetap bisa menggunakan smartphone kita dan awet tentunya maka kita harus teliti dan bijak dalam merawat dan meenggunakanya, oke saya kira cukup sampai disini dari beberapa Hal yang Harus Kita dihindari Ketika Sedang Ngecas Smartphone, Bila ada yang ingin disampaikan bisa ditulis di kolom komentar.

Belum ada Komentar untuk "Yang Harus dihindari Ketika Sedang Ngecas Smartphone, Kamu Harus Tahu"

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel